Cara Membuka Akun Mi Cloud Yang Terkunci – Mi Cloud menjadi salah satu bagian dari HP Xiaomi yang tidak mungkin bisa di lepaskan. Keberadaan Mi Cloud akan sangat penting selain untuk mempermudah transfer data saat nantinya berganti device Xioami juga berguna untuk bisa menggunakan fitur seperti tema.
Fitur tema dari Xiaomi memang sangatlah menarik karena bakalan membuat tampilan smartphone menjadi lebih menarik. Namun untuk menggunakan fitur ini kamu terlebih dahulu harus memiliki akun mi cloud.
Membuat akun mi cloud sendiri sangatlah mudah, dimana Cara Membuat Akun Mi bisa di baca pada artikel Xiaomidev.com sebelumnya. Namun ada beberapa kejadian seperti lupa password mi Cloud sehingga membuat beberapa pengguna kebingungan.
Fungsi utama mi cloud jelas pada saat hp mi fans hilang dimana dengan menggunakan fitur ini kamu akan bisa mengunci perangkat dan juga melacaknya dengan mudah. Berikut adalah beberapa tahapan yang perlu mi fans ketahui saat Cara Membuka Akun Mi Cloud Yang Terkunci paling mudah.
Cara Membuka Akun Mi Cloud Yang Terkunci
Pada intinya Mi Account atau mi cloud adalah layanan data cloud internet Milik Xiaomi, di mana nantinya mi fans dapat menyimpan data ke server Xiaomi bahkan menyinkronkan dan melacak perangkat yang terhubung ke Mi Account.
1. Alat Yang Dibutuhkan
Untuk membuka secara paksa mi cloud yang ada di hp maka mi fans membutuhkan beberapa bahan yang wajib digunakan. Selain komputer beberapa bahan lain seperti kabel USB dan Driver juga di butuhkan
- Mi Account Unlock Tool
- Mi PC Suite atau USB Driver
- Kabel USB Xioami Original
- Komputer/PC/Laptop Windows
Ke empat bahan tersebut wajib untuk mi fans siapkan untuk nantinya bisa membuka akun mi cloud terkunci di hp xiaomi. Untuk link pengunduhan beberapa bahan yang dibutuhkan sendiri mi fans bisa dapatkan pada tautan diatas.
2. Tahapan
Setelah semua bahan di siapkan dan juga sudah kamu unduh maka langkah selanjutnya adalah dengan mengaplikasikannya. Berhubung cara ini cukup risakan maka di harapkan mi fans bisa memahami detailnya dengan seksama.
- Yang Pertama download dulu file software Mi Account Unlock Tool dan drivernya diatas
- Setelah itu Ekstrak file tersebut.
- Tapi matikan antivirus sebelum mengekstrak.
- Meskipun bukan Virus namun beberapa antivirus software ini sering terdeteksi sebagai virus
- Maka dari itu lebih baik mematikan antivirus terlebih dahulu
- Setelah di Exstrak jalankan file MiAccountUnlock Tool.exe hasil exstrak
- Selanjutnya matikan HP Xiaomi yang akan digunakan
- Dalam keadaan mati tekan tombol Power dan Volume Atas secara bersamaan Sampai masuk ke Recovery Mode
- Setelah berhasil lanjukan dengan sambungkan ponsel anda ke PC/Laptop dengan kabel USB
- Pastikan kabel USB yang digunakan merupakan kabel Original
- Pada software Mi Account Unlock Tool, pilih menu Information dan pastikan ponsel xiaomi sudah tersambung atau belum.
- Jika belum tersambung maka kamu bisa install Mi PC Suite sebagai USB Driver pengganti
- Setelah Ponsel Xiaomi Tersambung pilih menu Bypass Mi Account untuk menghapus akun mi.
- Proses ini biasanya memakan waktu sampai dengan 7-10 menit.
- Jika Nanti proses bypass mi cloud sudah selesai maka secara otomatis ponsel Xiaomi akan reboot secara otomatis.
- Selesai, kamu telah membuka micloud yang terkunci
Memang tahapan-tahapan yang di lakukan membutuhkan kesabaran untuk hanya membuka mi cloud yang terkunci karena beberapa alasan. Mi cloud yang terkunci membuat smartphone tidak bisa digunakan maka jalan ini merupakan cara satu-satunya paling ampuh.
Baca Juga Informasi Artikel Lainnya | ||
Aplikasi Al Quran Android | Cara Melihat Spesifikasi Hp Xiaomi | |
Cara Mengatasi Sinyal Lemah Xiaomi | Aplikasi Kesehatan Keluarga |
Itu dia Cara Bobol Akun Mi Cloud Yang Terkunci yang bisa mi fans praktekan sendiri dirumah dengan cepat dan gratis. Ketimbang menggunakan jasa flash HP maka cara ini merupakan cara yang cukup ekonomis yang bisa kamu lakukan di rumah dengan alat yang sederhana pula. Namun jika cara diatas dirasa sulit maka silahkan serahkan pada orang yang sudah terbiasa menangani hal tersebut saja.